Punya foto-foto keren yang jadi kebanggaan kamu? Atau punya bakat memotret yang mumpuni? Daripada hanya dipamerkan pada teman-teman untuk menuai pujian atau bahkan sekedar ‘likes’, bagaimana kalau kamu mencoba berbagai lomba foto berikut ini!
Beberapa lomba foto umumnya diselenggarakan secara rutin, sementara yang lainnya biasanya tergantung penyelenggara lomba itu sendiri. Setiap saatnya ada beberapa lomba foto yang bisa kamu ikuti, dengan hadiah yang cukup wah.
Selain uang tunai dan sejumlah penghargaan, ada juga beberapa penyelenggara lomba yang menyediakan hadiah berupa gear ataupun aksesoris fotografi.
Berikut ini adalah info mengenai lomba-lomba foto yang diselenggarakan di Indonesia ataupun di dunia. Mari kita simak beberapa di antaranya:
Lomba Foto Internasional
1. Lomba Foto National Geographic (NatGeo Photo Contest & NatGeo Traveler Photo Contest)
National Geographic secara rutin mengadakan lomba foto tingkat dunia, dimana ribuan fotografer di seluruh dunia akan mengirimkan karya-karya mereka ke tim NatGeo. Dari ribuan foto tersebut kemudian akan diseleksi pemenangnya untuk beberapa kategori, serta satu pemenang unt mendapatkan grand prize!
Hadiah yang ditawarkan National Geographic juga tidak main-main, untuk pemenang utama NatGeo Photo Contest tahun 2015 saja mendapatkan US$ 10,000!
Selain pemenang utama, akan dipilih juga pemenang dari beberapa kategori lainnya, jadi masih ada kemungkinan kamu menang, meski tak mendapat pemenang utama. Sekedar info, untuk tahun 2015 ada fotografer Indonesia yang menang loh!
Sedikit berbeda dengan National Geographic Photo Contest, untuk NatGeo Traveler Photo Contest adalah ajangnya para traveler! Fotografer yang hobi jalan-jalan pasti tertarik dengan kontes foto ini.
Hadiahnya juga tidak main-main, untuk ajang yang sama tahun 2015 lalu, pemenang utama mendapat kesempatan tur fotografi ke Kosta Rika!
Jika kamu tertarik mengikuti lomba foto yang diselenggarakan oleh National Geographic ini, kamu bisa kunjungi website resmi National Geographic untuk mendapatkan informasi lebih lengkap seputar pendaftaran maupun persyaratan yang dibutuhkan.
2. Sony World Photography Awards
Salah satu lomba foto yang dinanti setiap tahunnya oleh para fotografer di seluruh dunia! Sony World Photography Awards memberikan kesempatan kepada semua enthusiast fotografer di dunia untuk men-submit karyanya di lomba ini.
Ada sepuluh kategori yang tersedia bagi kamu yang berminat untuk mendaftar di ajang ini. Beberapa kategori di antaranya adalah Architecture, Arts and Culture, Enhanced, Low Light,Nature and Wildlife.
Untuk pemenang utama sendiri akan mendapatkan hadiah sebesar US$ 5,000 serta tiket pesawat PP ke Londong untuk mengikuti malam penghargaan Awards ini.
Sementara untuk pemenang di masing-masing kategori juga tak kalah menarik, selain meraih title sebagai Sony World Photography Award untuk kategorinya, juga akan mendapatkan perangkat kamera dari Sony sebagai hadiah.
Sayangnya untuk tahun 2016, pendaftarannya sudah ditutup pada 5 Januari lalu, silakan menanti untuk SWPA 2017 yang kemungkinannya dibuka mulai Juni atau Juli tahun ini, atau kunjungi website resminya di sini.
3. Wiki Loves Monument
Tahu Wikipedia? Salah satu sumber referensi terbesar di dunia ini, turut menghadirkan lomba foto bergengsi!
Ya, Wiki Loves Monument adalah kontes foto yang diselenggarakan oleh Wikipedia. Bedanya, lomba foto ini menghadirkan foto-foto dari monumen berharga yang ada di masing-masing tempat di seluruh dunia.
Setiap tahunnya ada puluhan ribu foto yang dikirimkan untuk mengikuti lomba foto ini dengan ribuan fotografer pesertanya tersebar di seluruh dunia. Jika kamu ingin monumen budaya di tempatmu dikenal dunia, silakan untuk mengikuti kontes foto Wikipedia ini.
Sekedar info, pembukaan untuk Wiki Loves Monument tahun 2016 akan dimulai pada bulan September mendatang. Silakan kunjungi website resminya di sini untuk info lebih lengkap.
4.World Press Photo
Kompetisi foto jurnalis terbesar di dunia! Jika kamu penggemar foto-foto jurnalistik ataupun berprofesi sebagai wartawan foto dan semacam itu, lomba foto ini yang paling pas buat kamu.
Terdapat 8 kategori utama yang bisa kamu ikuti, mulai dari Contemporary Issues hingga Spot News. Untuk bisa mengikuti ajang ini, kamu harus mendaftar terlebih dahulu di website resmi World Press Photo.
Sayangnya seperti Sony World Photo Awards, ajang ini juga sudah ditutup untuk pendaftaran tahun 2016. Silakan menanti pada bulan Desember tahun ini untuk mengikuti kontes tahun depan. Informasi lebih lengkap bisa kamu dapatkan di website resminya.
Lomba Foto Nasional
1. Lomba Foto Instagram Telkomsel
Kamu pasti tahu dengan aplikasi berbagi foto populer Instagram, nah bagi para Instagramers, terdapat banyak lomba foto yang bisa diikuti.
Rata-rata caranya pun simpel dengan hanya menggunggah foto di akun sendiri, kemudian mencantumkan hashtag tertentu tag ke akun penyelenggara.
Salah satu akun yang rutin menyelenggarakan lomba adalah akun Telkomsel (@telkomsel_merahputih), setiap minggunya Telkomsel selalu mengadakan kompetisi foto bagi setiap followersnya dengan tagline Jumat Ceria Senin Bahagia.
Hadiah yang didapatkan pun lumayan, satu foto terbaik bisa mendapatkan uang tunai hingga Rp. 1 juta! Ajang foto terbaik Telkomsel ini biasanya diadakan mulai hari Jumat dan berakhir pada hari Minggu setiap minggunya.
Untuk awal tahun ini Telkomsel juga mengadakan lomba foto Telkomsel Challenge, silakan kunjungi akun Instagram resmi Telkomsel untuk info lengkapnya. Oh ya, khusus untuk Telkomsel Challenge awal tahun ini, juara 1 saja akan mendapat 5 juta rupiah!
Jadi ketimbang upload sana-sini untuk mengejar likes di Instagram, tak ada salahnya kamu mengikuti lomba tersebut.
2. Lomba Foto Maybank Finance
Lomba foto berikutnya yang layak kamu ikuti kali ini diadakan oleh Maybank Finance. Merayakan ulang tahunnya yang ke 25, Maybank Finance mengadakan lomba foto Instagram dengan total hadiah mencapai 60 juta rupiah!
Dengan mengusung tema ‘Kotaku Kebangganku’, kamu bisa mengupload foto-foto kebanggaan kamu dengan meliputi simbol kota, alam ataupun budaya. Untuk syarat dan ketentuan lengkapnya silakan dibaca di website resmi Maybank.
3. Nikon Indonesia Photo Competition
Pengguna kamera Nikon? Kabar menarik nih, pihak Nikon Indonesia mengadakan lomba foto buat kamu dengan hadiah utama kamera Nikon terbaru.
Wah, bagi Nikonian pasti ngiler, grand prizenya adalah 1 buah kamera Nikon D750, sedangkan juara 1-3 mendapatkan Nikon D7200, D5500 dan D3300.
Hanya saja, kamu harus mengirimkan hasil karya kamu yang sudah dicetak terlebih dahulu ke team Nikon. Untuk keterangan lebih lengkap silakan kunjungi website resmi dari Nikonteam.
****
Ternyata lomba fotografi pun bisa membawa hasil yang cukup menarik (dan menggiurkan) bukan? Daripada sekedar jepret, upload, dan menghabiskan shutter kamera saja, kamu bisa mencoba rangkaian lomba foto di atas. Siapa tahu kamu beruntung dan memenangkan salah satunya.
Kami juga menerima informasi lomba dari teman-teman semua, untuk kami publish di laman ini secara free, silakan kontak e-mail kami di saveseva18@gmail.com untuk informasi lebih lanjut. Jangan lupa juga melihat 6 Komunitas Fotografi Indonesia Yang Layak Diikuti di Instagram.
Leave a Reply