Dengan popularitas drone yang semakin meningkat dan juga penggunanya yang semakin banyak setiap saatnya, tentu mengharuskan adanya aturan-aturan yang disepakati bagi setiap pengguna atau pilot drone, agar supaya tak membahayakan orang lain atau mengganggu ketenteraman publik. Untuk saat ini di negara kita Indonesia memang belum adanya aturan resmi mengenai drone atau pesawat tak berawak yang dikendalikan menggunakan remote kontrol. Namun di beberapa negara tertentu sudah ada beberapa peraturan mengenai penerbangan drone ini, salah satunya adalah negara Inggris.
Baru-baru ini otoritas penerbangan sipil Inggris (Civil Aviation Authority : CAA) mencoba untuk memperkenalkan aturan-aturan dalam memiloti drone lewat cara yang unik. Pihak CAA merilis video animasi unik yang mencoba menerangkan beberapa aturan yang harus dipatuhi oleh pengguna drone di Inggris. Menurut mereka setiap peraturan ini dibuat agar supaya para pilot drone menyadari tanggung jawab mereka saat menerbangkan drone tersebut dan tidak membahayakan keselamatan orang lain.
Adapun beberapa hal yang disebutkan dalam video tersebut antara lain :
- Pilot drone harus memastikan bahwa drone yang dia kendalikan masih dalam jangkauan pandangannya serta tidak diperbolehkan terbang lebih dari 400 kaki atau sekitar 122 meter
- Pilot harus memastikan drone tersebut menjauh dari pesawat, helikopter, bandara, lapangan terbang dan semacamnya
- Memiloti drone harus benar-benar dilakukan dalam kesadaran penuh dan dengan pertimbangan akal sehat oleh pilotnya, karena jika tidak maka anda bisa dituntut secara hukum
- Jika drone dilengkapi dengan kamera maka akan berlaku beberapa peraturan tambahan seperti tak boleh terbang dengan jarak kurang dari 50 meter dari manusia, bangunan, kendaraan, gedung dan bangunan lainnya, juga tidak diperkenankan dikendalikan di kawasan yang padat serta acara-acara besar seperti event olahraga dan semacamnya.
Sekalipun belum ada panduan dan peraturan resmi bagi pengguna drone di Indonesia, namun setidaknya kita bisa belajar dari setiap aturan yang dirilis di negara-negara lain untuk menjadi etika bagi pilot drone agar tak menerbangkan dronenya secara serampangan.
Anda bisa membaca aturan resmi CAA mengenai penerbangan pesawat nirawak aka drone ini di website resminya.
(update 31/7/2015 : Kementrian Perhubungan Indonesia telah merilis aturan resmi yang mengatur tentang penggunaan dan tata cara penerbangan drone di Indonesia)
Leave a Reply