Foto berikut ini dibuat dengan konsep bokeh, untuk cahayanya saya menggunakan lampu pohon natal yang di lingkarkan di kursi. 😀 Agar mendapatkan bokeh yang diinginkan kita harus mengeset bukaan di paling besar, saya menggunakan lensa 50mm f/1.8.
Untuk menjaga supaya foto tetap tajam saya menggunakan tripod karena kondisi cahaya yang kurang, mengharuskan untuk menggunakan speed yang rendah.
Untuk pencahayaannya saya menggunakan lampu charge disinari dari samping kiri botol minyak kayu putihnya.
Agar supaya kamera tidak bergetar ketika shutter ditekan, saya menggunakan timer.
Leave a Reply